Seragam Putih-Merah [ Sekolah Dasar (SD) ]
Makna : Berenergi dan Penuh Hasrat
Pada umumnya, warna seragam SD, atasan putih bawahan merah. Benar bukan?
Ternyata ada artinya Loh! Seperti yang kita tahu, merah memang identik
dengan berani, namun di sini lebih menyorot kepada energi dan hasrat.
Jadi diharapkan anak-anak SD yang baru saja mencicipi bangku sekolah, dapat memiliki hasrat dan antusiaisme untuk bersekolah dengan benar.Selain itu, warna merah diharapkan dapat mendorong semangat dan energi si anak, agar tetap bersemangat untuk sekolah.
Jadi diharapkan anak-anak SD yang baru saja mencicipi bangku sekolah, dapat memiliki hasrat dan antusiaisme untuk bersekolah dengan benar.Selain itu, warna merah diharapkan dapat mendorong semangat dan energi si anak, agar tetap bersemangat untuk sekolah.
Seragam Biru-Putih [ Sekolah Menegah Pertama (SMP) ]
Makna : Berkomunikasi Karena Percaya Diri
Kalau SD merah, SMP memiliki warna tersendiri, yaitu dengan bawahan
biru. Biasanya warna yang dipakai adalah biru tua. Seperti yang kita
tahu, bahwa warna biru itu melambangkan komunikasi dan kepercayaan
Jadi maksudnya adalah siswa-siswi dituntut untuk dapat berinteraksi dengan baik dengan lingkungan sekitarnya, baik itu teman-temannya dan guru-guru. Sehingga dapat membangun relasi yang baik. Tentu untuk dapat berkomunikasi dengan baik, seorang harus dapat memiliki rasa percaya diri yang tinggi.
Jadi maksudnya adalah siswa-siswi dituntut untuk dapat berinteraksi dengan baik dengan lingkungan sekitarnya, baik itu teman-temannya dan guru-guru. Sehingga dapat membangun relasi yang baik. Tentu untuk dapat berkomunikasi dengan baik, seorang harus dapat memiliki rasa percaya diri yang tinggi.
Seragam Putih-Abu Abu [ Sekolah Menengah Atas (SMA) ]
Makna : Dewasa dan Tenang
Nah ini nih yang biasanya kita tunggu-tunggu sewaktu masih zaman
sekolahan, memakai seragam putih-abu-abu. Impian dari semua pelajar SD dan SMP. Tentu warna abu-abu di sini bukan berarti maksudnya kelam atau suram, melainkan merujuk pada kedewasaan dan ketenangan.
Siswa SMA dianggap sudah memiliki kedewasaan dalam bertindak, berpikir, dan berkata. Warna abu-abu pada bawahan ini dimaksudkan untuk membantu siswa dalam mencapai kedewasaannya tersebut. Selain itu, warna abu-abu juga dimaksudkan agar siswa dapat lebih tenang. Tujuannya? Tentu agar dapat berkonsentrasi dalam belajar, karena warna abu-abu warna yang kalem.
Siswa SMA dianggap sudah memiliki kedewasaan dalam bertindak, berpikir, dan berkata. Warna abu-abu pada bawahan ini dimaksudkan untuk membantu siswa dalam mencapai kedewasaannya tersebut. Selain itu, warna abu-abu juga dimaksudkan agar siswa dapat lebih tenang. Tujuannya? Tentu agar dapat berkonsentrasi dalam belajar, karena warna abu-abu warna yang kalem.
0 komentar:
Posting Komentar